Kamis, 27 Agustus 2020 – Telah terlaksana Talkshow Series rutin di Teknik Informatika dan kali ini adalah seri yang ke delapan, di talkshow yang kedelapan ini sekali lagi Teknik Informatika UNPAS mengundang salah satu Mahasiswa dari jurusan Teknik Informatika. Aldi Saputra Wahyudi atau kita lebih mengenalnya dengan panggilan Aldisaw, Aldisaw merupakan mahasiswa Teknik Informatika angkatan 2016 yang saat ini sedang mengambil dan menyelesaikan Tugas Akhir namun kita tidak akan membahas tentang sisi akademik kang Aldi tapi kita akan membahas karya kang Aldi yang viral saat ini.
Kang Aldi membuat filter Instagram yang tengah viral di media sosial bernama Truth or Dare, filter yang di buat oleh kang Aldi ini membuahkan hasil yang terbilang sangat tidak terduga sendiri oleh kang Aldi karena berawal dari mengulik-ngulik program pembuat filter dan untuk hiburan saja, karena viral akun instagram kang Aldi langsung di banjiri follower yang sangat banyak dan tentu hal ini di manfaatkan oleh kang Aldi untuk mengembangkan potensinya di dunia informatika juga, Kang Aldi saat ini aktif menerima permintaan pembuatan Filter Instagram. Banyak organisasi-organisasi di luar sana yang memanfaatkan jasa Kang Aldi ini untuk membuatkan filter IG untuk organisasi mereka atau terkadang ada permintaan perorangan yang memiliki permintaan pribadi, Instagram termasuk salah satu Aplikasi yang sangat dekat dengan kita dan aplikasi tersebut sangatlah penting bagi kehidupan kita saat ini untuk sekedar Sharing atau jadi ladang Bisnis.
Kang Aldi sudah banyak di undang ke kampus-kampus untuk menshare pengalaman dia tentang bagaimana cara berpikir Kreatif, Kang Aldi sendiri tidak menduga hal ini akan terjadi tapi memang rejeki tidak ada yang dapat menduga. Sekitar 20 lebih Filter Instagram telah di buat oleh Kang Aldi, dengan memanfaatkan fitur-fitur instagram terbaru kang Aldi membuat Filter yang sesuai dengan perkembangan jaman. Dalam Talkshow kali ini juga di praktekkan salah satu karya kang Aldi di perangkat Iphone bapak Erik dengan nama Filter “Drama Korea”. Untuk lebih lengkapnya pembaca dapat melihat langsung tayangan ulang di youtube Teknik Informatika UNPAS dengan judul “Teknik Informatika UNPAS Talkshow 27 Agustus 2020 (Kuliah dan Berkarya)”.