Berita

Perbarui Firefoxmu Sekarang juga..!

Pengguna browser Firefox dihimbau untuk memperbaharui aplikasi firefox nya sekarang juga, dikarenakan browser Firefox versi sebelumnya yaitu versi 67.0 yang baru saja di rilis bulan Mei lalu memiliki bug dan lubang keamanan yang memungkinkan menjadi jalan masuk bagi para peretas. Karena menurut laporan Mozilla Security para peretas memanfaatkan bug tersebut untuk mengambil alih PC target dengan firefox versi 67.0

            Dilansir dari Ubergizmo (19/6), Mozilla memberikan pemberitahuan terkait tentang masalah tersebut. Dijelaskan bahwa kerentaan itu muncul ketika manipulasi objek JavaScript karena masalah Array Pop yang memungkinkan terjadinya Crash, Pembaharuan ini berlaku bagi mereka yang menggunakan Firefox versi 67.0.3 kebawah.

            Untungnya, Mozilla memiliki kemampuan untuk melakukan pembaharuan secara otomatis yang berarti secara teori anda hanya perlu merestart browser Firefox anda untuk menerima versi terbaru, baru- baru ini Mozilla juga meluncurkan alat keamanan baru untuk Browser Firefoxnya yang dimaksudkan untuk mencegah dua masalah keamanan dan privasi lainnya.

            Jika browser Firefox kalian tidak bisa update otomatis atau anda tidak tau bagaimana cara mengupdatenya maka ada cara manual juga dimana anda tinggal mengklik ikon menu di kanan atas yang seperti garis 3. Kemudian pilihHelp atau bantuan lalu klik about Firefox(Tentang Firefox).

            Berikutnya, Browser akan otomatis mengunduh update terbaru dari Firefox dan meminta anda untuk merestart Firefox, setelah di restart maka browser akan muncul lagi dan menampilkan informasi jika Firefox anda telah di perbaharui.

            Untuk memastikan jika Firefox anda sudah pada versi yang paling baru tinggal cek saja dengan cara yang sama seperti cara manual diatas nanti anda akan menjumpai jika anda telah menggunakan atau telah menjalankan versi firefox terbaru.

            Dengan diperbaharuinya versi Firefox ini maka anda telah mendapatkan fitur terbaru untuk menambal bug yang ada di versi sebelumnya walaupun belum diketahui juga apa yang ingin dimanfaatkan oleh para peretas dari celah tersebut. apakah sekedar iseng-iseng belaka atau hanya untuk menguji Firefox itu sendiri tapi salah satu anggapan yang muncul adalah para peretas ini berusaha mencuri Cryptocurrency milik pengguna Firefox.

            Kesimpulannya adalah selalu perbaharui software yang anda gunakan dalam gadget kalian untuk meminimalisir terjadinya pembobolan data oleh peretas, mungkin anda berpikir jika apa yang ingin peretas ambil dari anda namun setelah kejadian dan berdampak buruk bagi anda barulah anda menyesal jadi ada baiknya jika anda mencegahnya terlebih dahulu sebelum hal itu benar terjadi.

Source :

https://www.blackxperience.com/blackattitude/blacktech/temukan-celah-keamanan-berbahaya-mozilla-himbau-pengguna-update-aplikasinya

https://tirto.id/update-firefox-untuk-tambal-celah-zero-day-telah-dirilis-ecEL

https://tekno.kompas.com/read/2019/06/20/06560017/ada-celah-keamanan-pengguna-firefox-diminta-segera-update-

https://www.tek.id/tek/ada-celah-keamanan-begini-cara-update-firefox-b1XhL9eF3

Berita Terkait

Komentar

Leave a Comment :

Your email address will not be published.