Berita

6 Penyebab Umum kenapa Server bisa Down

6 Penyebab Umum kenapa Server bisa Down

Memahami penyebab server down agar tidak terulang kembali

Prodi Teknik Informatika UNPAS – Apakah kamu pernah mengunjungi sebuah website yang tidak dapat diakses ?, atau aplikasi pada smartphone milikmu tak dapat dibuka atau tidak beroperasi sama sekali.

Tenang, jangan panik, penyebab masalah itu bukan terletak pada perangkatmu, bisa saja server yang digunakan sedang down, proses perbaikan terhadap server yang down tergantung pada penyedia layanan hosting serta kondisi server yang terdapak.

Pertanyaannya, bagaimana bisa server down ?,apa penyebabnya ?, lalu apa itu server ?, santai dulu, simak artikel dibawah ini agar kamu tahu apa itu server dan penyebab server dapat down.

Pengertian Server

Server atau peladen merupakan suatu sistem komputer yang memiliki layanan khusus berupa penyimpanan data. Data yang disimpan di dalam server berupa informasi dan beragam jenis dokumen yang komplek.

Server berperan penting dalam menyediakan layanan akses dalam mengirim atau menerima data informasi kepada client, penyedia layanan server ditujukan khusus untuk client yang memiliki kebutuhan dalam menyediakan informasi untuk pengunjungnya.

Jenis server cukup beragam tergantung fungsi dan tujuan dari server itu sendiri. Web Server, Mail Server, Database Server, dsbnya termasuk dalam jenis server yang bekerja sesuai dengan fungsinya masing-masing, hal tersebut masih disesuaikan dengan kebutuhan dari client yang membutuhkan layanan server.

Penyebab Server Down

  1. Masalah pada DNS

Penyebab server down yang pertama adalah DNS yang bermasalah, DNS merupakan sistem penamaan URL pada website yang bertujuan untuk memudahkan pengguna dalam mengakses sebuah web tanpa harus menuliskan alamat IP untuk mengaksesnya.

saat kamu mengakses website lalu muncul pemberitahuan alamat server tidak ditemukan, bisa dipastikan bahwa website yang kamu akses sedang bermasalah pada bagian DNSnya, bagi kamu yang memiliki website dan ternyata mengalami masalah serupa, kamu cukup mengecek dan mengatur dengan benar settingan DNS di cPanel.

Jika masih mengalami kendala pada website, kamu bisa menghubungi customer service dari penyedia layanan server untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.

  1. Single Point of Failure (SPOF)

Single Point of Failure atau SPOF merupakan bagian dan termasuk salah satu kelemahan pada sistem atau server, jika terjadi masalah, akan berdampak pada berhentinya seluruh sistem yang bekerja.

Cara mencegah terjadinya SPOF pada server dengan cara melakukan perancangan yang baik dan perencanaan yang matang dalam pembangunan sebuah server, hal itu juga disesuaikan dengan pemilihan hardware yang mumpuni dan monitoring pada sistem yang berjalan.

  1. Serangan Hacker

Penyebab website down tidak hanya terletak pada kesalahan sistem pada server, bisa jadi penyebab website down dikarenakan serangan hacker untuk mengganggu website seperti serangan malware, XSS, SQL Injection, dan DDos.

Serangan umum yang sering dilancarkan oleh Hacker adalah serangan DDos dimana hacker akan membanjiri website dengan trafic palsu sehingga server tidak sanggup untuk melayani permintaan pengunjung web.

Serangan DDos cenderung menyerang website dengan tingkat keamanan yang lemah, selalu tingkatkan keamanan website kamu seperti menggunakan layanan pihak ketiga seperti cloudflare.

  1. Trafic Membludak

Penyebab server down yang lain adalah meningkatnya kunjungan website yang menyebabkan trafic membludak, berbeda dengan serangan hacker menggunakan trafic palsu, peningkatan trafic ini sering terjadi pada website e-commerce jika sedang mengadakan flask sale dsb.

Banyaknya akses dalam waktu yang bersamaan menyebabkan server tidak dapat menangani permintaan data dengan baik, biasanya website yang kamu akses mulai terasa lebih lambat hingga pada akhirnya tidak dapat kamu akses sama sekali.

Hal tersebut sangat buruk bagi kepercayaan pengunjung websitemu, solusi agar hal ini tidak terjadi kembali yakni dengan melakukan upgrade layanan website kamu pada penyedia layanan hosting untuk ditingkatkan.

  1. Maintance Server

Maintance server merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh penyedia layanan hosting dalam upaya pemeliharaan server. Proses maintance dapat menyebabkan website down atau tidak dapat diakses oleh pengunjung.

Update fitur hingga pergantian peralatan hardware atau hanya sekedar pengecekan rutin sering dilakukan oleh penyedia layanan hosting agar menjaga server selalu dalam kondisi optimal.

Sebagai pemiliki website, kamu juga tidak perlu khawatir karena dalam proses maintance pihak penyedia hosting selalu di luar jam sibuk, jadi tidak terlalu mempengaruhi kegiatan website. Dan sebelum itu selalu ada pemberitahuan melalui email terkait adanya maintance dari pihak penyedia layanan.

  1. Pemadaman Listrik

Pemadangan listrik atau power outage menjadi salah satu penyebab website down yang sangat sering terjadi. Kendala pemadaman listrik bisa terjadi karena banyak faktor, misalnya terkena sambaran petir yang tidak hanya mematikan server tapi merusak infrastruktur yang mendukung beroperasinya server.

Namun kendala pemadaman listrik dapat dihindari karena penyedia layanan hosting memiliki cadangan listrik yang memadai, hingga kendala server down dapat dihindari untuk sementara waktu.

Setelah mengetahui beberapa penyebab umum mengapa server down dan mengetahui definisi serta fungsi dari server itu sendiri, kita dapat menyimpulkan bahwa server down dapat terjadi dengan tiba-tiba, kamu tidak perlu ambil pusing jika mengalami hal tersebut. Namun jika server down terjadi terlalu sering maka kamu harus mulai mempertimbangkan untuk mengganti layanan hosting di tempat lain.

Source :

https://www.niagahoster.co.id/blog/penyebab-website-down/

https://qwords.com/blog/penyebab-server-down/

https://www.jagoanhosting.com/blog/penyebab-website-server-down/

https://www.dicoding.com/blog/apa-itu-server/

https://en.wikipedia.org/wiki/Single_point_of_failure

Berita Terkait

Komentar

Leave a Comment :

Your email address will not be published.